Syaikh Muhammad Hassan seorang Ulama dari Mesir dalam ceramahnya menceritakan kisah nyata yang ia dapatkan langsung dari pelakunya seorang Profesor Kaya ,yang bersumpah kepada Syaikh bahwa kisah ini nyata.
Profesor tersebut sakit, ada penyempitan di Jantungnya. Ia berobat ke London, Inggris. Pihak rumah sakit setelah memeriksa dengan teliti memutuskan untuk mengoperasinya. Profesor tersebut minta waktu beberapa hari untuk pulang dulu ke Mesir dan menemui keluarganya serta menyelesaikan beberapa urusan penting.
Sesampainya di Mesir, saat Profesor berjalan melewati pasar, ada seorang Ibu disamping penjual daging sedang memungut sisa daging yang jatuh di tanah. Ia penasaran dan menghampiri Ibu tersebut dan menanyakan apa yang dilakukannya.
Ibu itu berkata bahwa anak-anaknya yang yatim sudah enam bulan tidak makan daging, ia tidak punya uang untuk beli daging jadi ia memungut sisa-sisa daging yang jatuh ke tanah saat penjual daging memotong daging. Profesor itu terharu dan langsung pesan 2 kg daging agar diberikan kepada Ibu tersebut dan membayar kepada penjual daging untuk 96 kg, untuk diberikan kepada Ibu tersebut setiap pekan 2 kg selama setahun penuh.
Ibu tersebut menangis terharu dan gembira mendoakan Profesor tersebut. Ketika Profesor itu pulang ke rumah, anak gadisnya berkata wahai Ayah, wajah Ayah sekarang ceria dan gembira tidak seperti ketika keluar rumah ? Ayahnya menceritakan apa yg dilakukannya kepada ibu Janda di pasar. Anak gadisnya berdoa,
"Ya Allah, sebagaimana Ayahku telah membahagiakan anak-anak yatim maka bahagiakanlah beliau dan berilah kesembuhan untuknya".
Subhanallah, Profesor tersebut tidak merasakan sakit di Jantungnya, fisiknya yang sebelum ini selalu lemah, sekarang ia merasakan kuat dan sehat. Ia tetap berangkat lagi ke Inggris untuk melakukan operasi Jantung. Dokter memeriksa ulang Jantungnya dan ternyata tidak ada penyempitan sedikitpun, pihak rumah sakit memeriksa berulang-ulang dan merasa keheranan. Allah Mahapenyembuh telah menyembuhkan sakitnya. Allah Mahakuasa atas segala sesuatu.
Benarlah Sabda Rasululllah Shallallahu 'Alaihi wa Sallam yang artinya,
"Obatilah orang-orang yang sakit diantara kalian dengan Sedekah".
*by Ustadz Fariq Gasim*
Tidak ada komentar:
Posting Komentar